Dua remaja hanyut di arus Kalimalang tepatnya di Jembatan Pasar Tegal Danas, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi. Satu ditemukan sudab dalam keadaan tak bernyawa.
Kedua remaja yang tenggelam pada Sabtu 14 November 2020 bernama Aging, (14) dan Ahmad Gozali (15). Satu rekannya lagi, Azis terhindar dari insiden maut tersebut.
Baca juga: Korban Tenggelam Ditemukan, Begini Kondisinya
“Sudah ada satu korban yang kami temukan atas nama Ahmad Gozali. Korban ditemukan sudah dalam keadaan tak bernyawa,” kata Kepala Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Hendra Sudirman melalui keterangan resmi, Minggu 15 November 2020.
Para remaja ini sebelumnya tengah berenang ditepi sungai Kalimalang. Namun, secara tiba-tiba aliran sungai menjadi deras dan menghanyutkan dua remaja itu.
Baca juga: Lagi, Bocah Lima Tahun Tenggelam di Kali Bekasi
Dalam pencarian itu, kata Hendra, membagi tiga metode. Pertama, petugas akan menyisir melalui darat sejauh 3 kilometer dari lokasi kejadian. Kemudian, melakukan penyisiran menggunakan perahu karet. Dan petugas melakukan penyelaman.
Perlu diketahui, korban Agung merupakam warga Perum Griya Hegar Asri, RT 1 RW 09, Desa Hegarmukti, dan korban Ahmad Gojali tercatat sebagai warga Kampung tegal Danas Kaum RT 01 RW 05. (put)