Pusaran Korupsi PT Asabri Seret Warga Aussie, Cek Perannya

oleh -182 views
Jimmy Sutopo ketika menjalani pemeriksaan di Kejagung. FOTO - ISTIMEWA

kabarbekasi – Pusaran dugaan korupsi PT Asabri menyeret warga Australia. Keterlibatan warga Aussie itu, masih sebatas dimintai keterangan. Ya, kapasitas Daniel Madre alias DAM diperiksa jaksa penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung), sebagai saksi.  

”Daniel merupakan Direktur PT Danmar Explorindo,” tutur Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Leonard Eben Ezer Simanjuntak, di Jakarta, Jumat (12/3).

Baca juga: Cuci Uang, Benny-Heru Tersangka Kasus PT Asabri

Daniel sebelumnya dijadwalkan diperiksa sebagai saksi pada hari Senin (1/3). Namun, karena kesibukan pekerjaan di Australia, pemeriksaan baru dilakukan Jumat (12/3). ”Pemeriksaan saksi untuk mencari fakta hukum dan mengumpulkan alat bukti tentang tindak pidana korupsi PT Asabri,” ucap Leo.

Jaksa penyidik Jampidsus Kejagung terus mengungkap kasus dugaan tindak pidana korupsi PT Asabri dengan memeriksa sejumlah saksi dan menyita sejumlah aset milik tersangka. Penyidik menelusuri ke mana aliran dana Asabri, bahkan siapa pun tersangkut akan diperiksa dan dimintai keterangan.

Baca juga: Wow, Kejagung Sita 36 Lukisan Berlapis Emas Kasus Asabri

Pada hari Selasa (9/3) dan Rabu (10/3) penyidik memeriksa tiga petinggi maskapai penerbangan Sriwijaya Air. Sejauh ini Jampidsus Kejagung telah menetapkan sembilan tersangka dalam penyidikan kasus dugaan korupsi PT Asabri. Para tersangka itu, Dirut PT Asabri periode 2011-Maret 2016 Mayjen (Purn.) Adam Rachmat Damiri, Dirut PT Asabri periode Maret 2016-Juli 2020 Letjen (Purn) Sonny Widjaja, dan Direktur Keuangan PT Asabri periode Oktober 2008-Juni 2014 Bachtiar Effendi.

Selanjutnya, Direktur PT Asabri periode 2013-2014 dan 2015-2019 Hari Setiono, Kepala Divisi Investasi PT Asabri Juli 2012-Januari 2017 Ilham W. Siregar, Dirut PT Prima Jaringan Lukman Purnomosidi, Direktur PT Jakarta Emiten Investor Relation Jimmy Sutopo, Dirut PT Hanson International Benny Tjokrosaputro, dan Komisaris PT Trada Alam Minera Heru Hidayat.

Baca juga: Kejagung Sita 3 Unit Mobil Mewah dari Kasus Dugaan Korupsi Asabri

Nah, Benny dan Heru merupakan tersangka kasus korupsi PT Asuransi Jiwasraya. Kasus PT Asabri merugikan keuangan negara Rp23,73 triliun. Kerugian negara pada kasus dugaan Korupsi PT Asabri melampau kasus Jiwasraya. (put)

 

Tentang Penulis: Kabar Bekasi

Gambar Gravatar
Kabarbekasi.ID menyajikan berita aktual dan akurat seputar Bekasi. Dilaporkan langsung oleh para reporter kami di lapangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.