Connect with us
BEKASI WEATHER

Segini Jumlah Guru Honorer di Bekasi yang Belum Diangkat PPPK

ilustrasi

Berita

Segini Jumlah Guru Honorer di Bekasi yang Belum Diangkat PPPK

Bekasi – Ratusan guru honorer murni di Kota Bekasi belum diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) paruh wakru. Pasalnya, pemerintah daerah terkesan masih tutup mata.

Ketua Kordinator Honorer OPD Disdik, Agil menyatakan kekecewaannya atas sikap pemerintah daerah. Padahal, kata dia, data yang diperlukan sudah semua dikirimkan.

“Tapi sampai sekarang belum ada tindak lanjut dari kepegawaian maupun Wali Kota Bekasi,” kata Agil.

Agil menambahkan, saat ini data yang masuk ke Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) mencapai 296 orang. “Itu yang menyebabkan usulan ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) belum bisa diproses,” katanya.

Ratusan guru honorer ini yakin kalau semua tahapan seleksi sudah terpenuhi. Mereka merujuk kepada keputusan Panitia Seleksi Daerah (Panselda) No 800.1.2.3/14-panselda tertanggal 8 September 2025.

“Kami sudah ikuti semua proses, dari seleksoi administrasi hingga pengisian daftar riwayat hidup. Makanya kami menuntut segera ditetapkan menjadi PPPK,” katanya.

Sementara itu, Anggota Fraksi PKB DPRD Kota Bekasi, Ahmadi mengatakan, pihaknya sudah menjadwalkan pertemuan dengan pimpinan daerah terkait tuntutan guru ini.

“Agar sebelum Desember 2025 sudah ada terang benderang terkait status 296 guru yang belum jelas posisinya,” katanya.

Kabarbekasi.ID menyajikan berita aktual dan akurat seputar Bekasi. Dilaporkan langsung oleh para reporter kami di lapangan.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lainnya di rubrik Berita

To Top