Korban bentrokan mahasiswa dan aparat kepolisian, bernama Nasrul jalani operasi di bagian kepala. Pernyataan itu disampaikan langsung rekan korban, Abdul Muhaimin.
“Alhamdulilah operasinya berjalan lancar, dan sekarang masih dalam pemulihan,” mata Muhaimin, Kamis 8 Oktober 2020.
Baca juga: Daftar Nama Korban Bentrokan di Bekasi yang Ditembaki Peluru Karet
Muhaimin mengaku, Naarul mengalami luka dibagian kepala akibat tembakan peluru karet mengenai bagian kepalanya. Sehingga, pihak medis mengambil tindakan operasi.
Selain Nasrul, korban lainnya kata Muhaimin, Novita,Nur Sodik dan Roy masih menjalani perawatan di RS Sentra Medika Cikarang. Sedang, satu rekannya kata dia, Amir menjalani perawatan di RS Harapan Keluarga.
Baca juga: Breaking News: Demo Omnibus Law Ricuh di Bekasi
“Amir bareng sama Nasrul di rawatnya di rumah sakit yang sama,” jelasnya.
Seperti yang diketahui, bentrokan mahasiswa dengan petugas kepolisian di Kawasan Jababeka 1 Cikarang, Kabupaten Bekasi pada Rabu 7 Oktober 2020 membuat mahasiwa alami luka-luka. Dua orang diantaranya alami luka tembak peluru karet. (put)