kabarbekasi – Valentino Rossi sudah tidak muda lagi. Usia menggerogoti kemampuan raja jalanan tersebut. Meski begitu, pembalap Petronas Yamaha itu, tidak mau menyerah. Mencoba melawan takdir dengan menggores takdir baru.
The Doctor begitu sapaan akrab Valentino Rossi, optimistis bisa bersaing di MotoGP Qatar akhir pekan ini. Tidak disangkal, Rossi sempat mengalami kesulitan pada sesi tes awal bersama Petronas Yamaha.
Baca juga: Kedodoran, The Doctor Terancam Sudahi Musim Tanpa Podium
Namun, seiring perjalanan waktu, Rossi menunjukkan sikap optimistis menjelang MotoGP Qatar. Catatan waktu Rossi membaik. ”Setelah tes Qatar, saya merasa cukup kuat dan keseimbangan motor juga bagus. Mendapat waktu terbaik pada sirkuit sangat penting dan positif,” tutur Rossi, kepada Crash.
Rossi optimistis masuk barisan besar, bersaing menuju podium kemenangan. ”Kecepatan kami terlihat baik. Jadi, saya sudah siap memulai musim Qatar,” imbuh Rossi.
Baca juga: The Doctor Bakal Ngotot di MotoGP Ceko
MotoGP 2021 merupakan balapan menarik untuk Rossi. Maklum, itu balapan pertama sejak Rossi terdepak dari Yamaha dan membela tim satelit Petronas Yamaha. Rossi punya kontrak satu tahun bersama Petronas Yamaha. Namun, punya opsi perpanjangan satu musim.
Rossi bakal melihat penampilan musim ini terlebih dulu sebelum memutuskan masa depan. MotoGP Qatar 2021 menjadi balapan pembuka MotoGP 2021. MotoGP Qatar akan berlangsung Senin (29/3) dini hari pukul 00.00 WIB. (put)