Bekasi – Kembali, hujan dengan intensitas ringan akan turun di wilayah Bekasi dan sekitarnya. Hujan turun mulai sejak siang hingga malam hari.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pada 6 September 2021 memperkirakan, hujan akan turun pada pukul, 13.00, dan pukul 16.00, 19.00 dan 22.00.
Baca juga: Cuaca 5 September: Diprediksi Hujan Ringan Guyur Bekasi Siang Hari
Namun, di pagi harinya pada pukul 07.00 dan 10.00 cuaca cerah berawan. Sedang menjelang siang hingga malam akan turun hujan ringan
Kecepatan angin terjadi dari arah, selatan, timur hingga timur laut dengan kecepatan 10 kilometer.
Baca juga: Hari Ini, 611 SD di Bekasi Belajar di Sekolah
Sepanjang hari suhu mulai dari 23 derajat hingga 33 derajat celcius.
Kemudian, tingkat kelembaban, mulai dari 55 persen hingga 90 persen. Tingkat kelembaban tertinggi pada pukul 19.00 dan 22.00 yakni 90 persen. (cil)