Bekasi – Begal di Bekasi bernasib sial jetika melakukan aksinya di wilayah Tambun Selatan, Minggu malam 18 Juni 2023. Pasalnya, pelaku begal tewas setelah aksinya tertangkap massa.
Hal itu dilatarbelakangi, setelah korbannya seorang tukang ojek bernama Sofyan berteriak ketika sedang dibegal pelaku.
Baca juga: Ngeri, Karyawati di Bekasi Dibegal Sampai Menjerit-jerit
Awalnya, untuk melancarkan aksinya pelaku terlebih dahulu berpura-pura menjadi penumpang. Pelaku menghampiri korban ketika sedang mangkal di Jalan Raya Underpass Tambun. Disitu pelaku meminta diantarkan ke Kedung Kramat Mundu.
Rupanya diperjalanan, pelaku menjatuhkan sandal agar korban yang sedang berkendara berhenti. Sambil mengambil sandalnya, pelaku juga memantau lokasi sekitar.
Baca juga: Marketing di Bekasi Ditemukan Tewas, Tubuhnya Ada Luka Tusuk
Dan di waktu yang sama, tiba-tiba korban mengeluarkan gunting sambil mengancam korban untuk menyerahkan motornya.
“Saya diancam makanya saya berikan motornya, tapi saat pelaku mau pergi saya tarik motornya hingga terjatuh, saya pun berteriak dan dibantu qarga dan pengendara lain,” kata korban Sofyan kepada wartawan.
Melihat banyak warga yang datang, pelaku panik hinhha menceburkan diri ke kali untuk bisa bersembunyi. Naas, usaha bersembunyi diketahui warga hingga dihakimi dan tewas di tempat.
Petugas Polsek Tambun yang datang ke lokasi langsung gelar olah kejadian perkara. Jasad pelaku langsung dibawa ke RSUD Cibitung Bekasi untuk di otopsi. (put)