Urung Pegawai Pos, Besok Agus Sandang Kabareskrim

oleh -235 views
Kabareskrim Komjen Agus Andrianto. FOTO - ISTIMEWA

kabarbekasi – Komisaris Jenderal (Komjen) Agus Andrianto bakal dilantik menjadi Kabareskrim besok. Berdasar telegram Polri, Agus akan dilantik bersama sejumlah Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda). Saat ini, Agus menduduki Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam).

Agus lahir di Blora, Jawa Tengah, pada 16 Februari 1967. Jebolan Akpol 1989 itu, mengawali karier di Polres Dairi. Setelah itu, Agus menjabat Kapolsek Sumbul pada 1992. Selanjutnya, Agus menjadi Kapolsek Parapat pada 1993. Dua tahun berselang, Agus ditunjuk sebagai Kapolsek Percut Seituan.

Baca juga: Polri Tuntaskan Insiden KM 50 Sesuai Temuan Komnas HAM

Selama menjadi perwira menengah (Pamen), Agus sempat menduduki sejumlah jabatan strategis. Pada 2007, Agus ditugaskan menjadi Kapolres Tangerang. Selanjutnya, Agus dirotasi menjadi Kapolres Metro Tangerang. Berikutnya, Agus ditarik lagi kembali ke Sumut untuk mengisi jabatan Dirkrimum Polda Sumut.

Saat menjabat Dirtipidum Bareksrim Polri, Agus menangani kasus penodaan agama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Kasus itu kemudian selesai dilimpahkan ke pengadilan dan Ahok kini telah dijatuhi hukuman penjara. Setahun berikutnya, Agus dimutasi menjadi Wakapolda Sumut. Pada 2018, Agus dipromosikan menjadi Kapolda Sumut.

Baca juga: Babat Mafia Tanah, Bareskrim Tindaklanjuti Instruksi Kapolri

Setelah Kapolda Sumut, Agus lalu ditunjuk menjadi Kabaharkam Polri. Kini, Agus ditunjuk menjadi Kabareskrim menggantikan Jenderal Listyo Sigit Prabowo, sebagai Kareskrim Polri. 

Ternyata Agus, anak ke-11 dari 12 bersaudara pasangan Sukarsono-Sri Sudaryati. Agus memiliki lima saudara laki-laki, bernama Agus. Lalu, enam saudari peremppuan bernama Sri. Ayah Agus, seorang pegawai negeri sipil. Terakhir menjabat sebagai camat Kecamatan Banjarejo, Blora dan pensiun pada 1982.

Baca juga: Efek Kompol Yuni, Anggota Bareskrim Jalani Tes Urine Dadakan 

Meski memiliki nama sama, jalan hidup berbeda-beda. Agus Andrianto satu-satunya menjadi Polisi. Padahal, Agus bercita-cita menjadi pegawai Kantor Pos. Mimpi menjadi pegawai Pos setelah Agus, diterima di Akademi Kepolisian (Akpol).

Kala berstatus taruna Akpol, Agus bertekad membahagiakan orang tua. Namun, takdir berata lain. Saat taruna tingkat II pada 1987, ibunya wafat. Kalau Agus pulang ke Blora, tidak lupa menyantap kuliner khas Blora yaitu sate ayam. (put)

Tentang Penulis: Kabar Bekasi

Gambar Gravatar
Kabarbekasi.ID menyajikan berita aktual dan akurat seputar Bekasi. Dilaporkan langsung oleh para reporter kami di lapangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.