Perumda Tirta Bhagasasi Siagakan Air Bersih Bagi Korban Banjir  

oleh -32 views
ilustrasi PDAM Tirta Bhagasasi / kabarbekasi

Bekasi- Perumda Tirta Bhagasasi menyiagakan empat mobil tangki air bersih untuk membantu korban banjir. Bantuan itu diprioritaskan untuk warga di 23 kecamatan Kabupaten Bekasi.

“Sudah ada empat mobil tangki yang kami siagakan untuk membantu para korban banjir di seluruh Kabupaten Bekasi,” kata Direktur Utama Perumda Tirta Bhagasasi Reza Luthfi.

Baca juga: Pertama di Jawa Barat, Immigration Lounge Hadir di Mall Bekasi

Selain siagakan mobil air bersih, Reza menambahkan, ada bantuan seperti makanan, pakaian baru, beras ikut didistribusikan ke mereka yang terdampak banjir.

“Air minum l, makanan dan pakaian baru anak anak juga alhamdulilah kami ikut berpartisipasi membantu saudara kami yang terdampak banjjir,” katanya.

Baca juga: Babak Baru Dugaan Korupsi Glemping Eks Wali Kota Bekasi, yang Kembalikan “Uang” Siap-siap

Untuk petugas yang dikerahkan ke lapangan, Reza mengaku, semua dikordinasikan ke tim penanganan banjir dari pusat, cabang, hingga ke cabang pembantu. Sifatnya kata dia, tidak mengikat. “Kami juga sedang mengajukan bantuan tunai untuk para karyawan kami yang terdampak banjiir,” katanya.

Sejauh ini untuk pengolahan air baku diakui Reza, tidak terpengaruh dengan musibah banjiir. Sehingga, warga yang membutuhkan layanan air bersih bisa langsung menghubungi layanan call center atau mendatangi cabang maupun kantor cabang pembantu.

“Termasuk bisa melalui pemerintah daerah, dan kami akah tanggap setiap aduan yang datang dari warga,” katanya. (put)

Tentang Penulis: Kabar Bekasi

Gambar Gravatar
Kabarbekasi.ID menyajikan berita aktual dan akurat seputar Bekasi. Dilaporkan langsung oleh para reporter kami di lapangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.